Reborn!

Akhir tahun 2023 kemarin, kami menyambut dengan gembira pergantian nama sekolah kami dari SMK Grafika Solo menjadi Sekolah Desain Grafis Solo. Perubahan ini membawa enegi dan semangat baru bagi kami untuk siap menghadapi tantangan baru di dunia usaha Desain Komunikasi Visual dan Teknik Grafika.

Reborn, seperti kupu-kupu bermetamorfosa, terlahir kembali untuk menghadapi situasi baru saat ini, dengan kekuatan dan semangat baru, siap untuk melakukan pembelajaran dengan cara-cara baru yang berfokus pada siswa, membagun sikap bertanggungjawab, mengembangkan daya kreatif dan inovasi serta menumbuhkan jiwa wirausaha sejati.

Kami mengajak Anda untuk turut serta bersama-sama
#TumbuhBersamaKreativitas

Visi Sekolah

Menjadi sekolah unggul yang mampu mencetak generasi muda yang bertanggung jawab, kreatif dan inovatif serta memiliki jiwa wirausaha

Sejarah

Sekolah Desain Grafis Solo sebelumnya bernama SMK Grafika Ignatius Slamet Riyadi. yang merupakan peralihan fungsi dari SMA Kanisius Petang yang berdiri tahun 1949, didirikan oleh 7 (tujuh) tokoh Katolik yaitu : Remigius Gabriel Soekadijo, Raden Cyprianus Soegeng Brataatmadja, Rm. Dionysius Adisoedjana, Ig. Soenarto Hardjasoemarta, Raden Emmanuel Soeharlan Bratawijata, Raden Petrus Slamet Poedjowardojo, Raden Ignatius Soedjasman Widyaparmaka. Saat itu, SMK Kanisius Petang pengelolaannya menginduk di Yayasan Kanisius Cabang Solo.

Tahun 1957 para pendiri SMA Kanisius Petang mendirikan Yayasan Ignatius Slamet Riyadi Surakarta yang kemudian mengelola sendiri SMA Kanisius Petang. Jadi secara operasional SMA Kanisius Petang ditangani oleh Yayasan Ignatius Slamet Riyadi Surakarta, namun untuk urusan administrasi ke Dinas Pendidikan & pemerintah masih menginduk dan dinaungi oleh Yayasan Kanisius. Dalam melaksanakan program belajar mengajar, SMA Kanisius Petang, memakai gedung SLTP Kanisius I, Kusumoyudan, Surakarta, hingga pada akhirnya di tahun 1976 Yayasan Slamet Riyadi sudah memiliki gedung baru di Kebalen Tengah No. 3, Surakarta.

Mulai 1 Juli 1996, SMA Kanisius Petang melepaskan diri dari Yayasan Kanisius sehingga semua urusan dengan pemerintah sudah sepenuhnya diurus oleh Yayasan Ignatius Slamet Riyadi Surakarta, dan berubah nama menjadi SMA Ignatius Slamet Riyadi. 

Tahun 2008 SMA Ignatius Slamet Riyadi berpindah haluan menjadi SMK dengan Bidang Studi Teknologi & Rekayasa dengan kompetensi keahlian Persiapan Grafika dan Produksi Grafika. SMK Ignatius Slamet Riyadi Surakarta atau lebih di kenal dengan nama SMK Grafika Solo diberkati tanggal 27 Maret 2009 oleh Uskup Agung Semarang Mgr Ignatius Suharyo, Pr. dan diresmikan tanggal 28 Maret 2009 oleh Wali Kota surakarta Ir. H. Joko Widodo (sekarang Presiden RI).

Tahun 2023 dengan pengurus yayasan yang baru, membuat strategi baru dengan mengubah nama SMK Grafika Solo menjadi Sekolah Desain Grafis Solo (SDGS), agar mampu untuk menjawab tantangan dunia usaha yang semakin maju dan mendekatkan pada kebutuhan tenaga kerja dalam perkembangan industri terbaru.

Guru dan Staff

Komitmen kami untuk terus mendampingi siswa melalui pembelajaran yang profesional, memberi ruang kepada siswa
untuk mengembangkan kreativitas dan inovasinya, serta menumbuhkan jiwa wirausaha sebagai modal untuk bersaing di masa depan.